Kerangka Acuan Kegiatan Webinar
Peran DaSK Dalam Evaluasi Program JKN Bersama Perguruan Tinggi
diselenggarakan oleh
Departemen Health Policy and Management
Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan
Universitas Gadjah Mada
Bekerjasama dengan
Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan
Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan
Universitas Gadjah Mada
Latar Belakang
Reformasi jaminan sosial di Indonesia terjadi sejak 2004. Reformasi yang paling mendasar adalah pada lembaga penyelenggara. Dimana dulu dilaksanakan berbagai Lembaga/BUMN, sejak 2014 program jaminan sosial salah satunya Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) diselenggarakan oleh Badan Hukum Publik, yakni Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).
Program JKN dilaksanakan sudah enam tahun. Beberapa hasil penelitian menginformasikan bahwa program JKN tidak hanya membawa dampak positif, tetapi juga dampak negatif. PKMK FK - KMK UGM sebagai institusi yang berfokus pada kebijakan dan manajemen kesehatan, telah memprediksi beberapa dampak negatif yang akan muncul dalam implementasi program JKN.
Untuk membuktikan prediksi tresebut, PKMK FK - KMK UGM melakukan penelitian bersama 13 perguruan tinggi di 13 provinsi untuk mengevaluasi penyelenggaraan program JKN di wilayahnya masing - masing. Hasil penelitian ini sedang dalam tahap penulisan laporan atau artikel yang dapat diakses publik. Penelitian evaluasi JKN yang dilaksanakan ini cukup terbantu dengan adanya Dashboard Sistem Kesehatan (DaSK).
Sebagai upaya mendukung kebijakan desentralisasi sektor kesehatan dan kebijakan JKN di daerah, yang berbasis bukti dan data. DaSK berusaha mengumpulkan berbagai data dari berbagai sumber sehingga dapat berada di satu tempat untuk memudahkan melakukan berbagai hal dalam upaya membantu pengambilan keputusan dalam memperbaiki kebijakan yang diambil. Selain itu, data-data tersebut bisa digunakan sebagai bahan untuk melakukan advokasi perbaikan kebijakan kesehatan era JKN. DaSK bisa diakses oleh publik di https://kebijakankesehatanindonesia.net/datakesehatan/
Untuk meningkakan perluasan informasi dan ilmu pengetahuan, PKMK FK - KMK UGM menyelenggarakan webinar kedua peran DaSK dalam Evaluasi Program JKN di berbagai provinsi. Harapannya webinar ini dapat menggali informasi yang menjadikan perbaikan DaSK dan kebijakan kesehatan masa mendatang.
Tujuan
- Memperkenalkan Dashboard Sistem Kesehatan (DaSK) nasional dan provinsi.
- Membahas peran DaSK dalam evaluasi program JKN bersama perguruan tingi
- Menganalisis data - data dalam DaSK sebagai bahan advokasi perbaikan kebijakan kesehatan yang lebih berhasil guna sesuai kebutuhan pemerintah daerah.
Narasumber dan Pembahas
Narasumber:
- Peneliti Equity – Muhamad Faozi Kurniawan, MPH
- Peneliti Tata Kelola – Tri Aktariyani, MH
- Peneliti Mutu – Candra, MPH
- Peneliti NTT
Pembahas:
- Prof. dr. Laksono Trisnantoro, MSc., PhD
- Insan Rekso Adi Wibowo, MSc
- Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu
Sasaran Peserta
- Akademisi
- NGO/LSM
- Analis Kebijakan
- Konsultan Kesehatan
- Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah
Waktu dan agenda Kegiatan
Hari, tanggal : kamis, 19 Maret 2020
Pukul : 09.00 - 11.00 WIB
Tempat : Common Room, Lt. 1 Gedung Penelitian dan Pengembangan FK-KMK UGM
Rundown Acara
Waktu | Materi | Pembicara |
09.00 – 09.05 | Pembukaan | Moderator |
09.05 – 09.20 |
Pengantar |
Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., PhD |
09.20 – 09.30 |
Video Pengantar DaSK |
IT |
09.30 – 09.45 | Hasil Penelitian Evaluasi JKN di DIY | Tim Peneliti |
09.45 – 10.00 | Hasil Penelitian Evaluasi JKN di NTT/Bengkulu | |
10.00-10.30 |
Pembahasan: (Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., PhD) Peran Pemerintah daerah dalam Program JKN (Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu) |
|
10.30-11.00 | Diskusi | Peserta Seminar |
11.00 – 11.10 | Penutup | Moderator |
Output
Output kegiatan ini adalah notulensi, reportase dan rekomendasi mengenai hasil dan pembahasan seputar DaSK dari narasumber dan pembahas, serta hasil diskusi dan pendapat dari peserta seminar.
Peserta dapat berpartisipasi melalui link berikut:
Link Webinar: https://attendee.gotowebinar.com/register/4887469229030420739
Webinar ID: 182-854-851