Anggaran Kemkes Mayoritas untuk Obati Orang Sakit
Kementerian Kesehatan (Kemkes) menjadi salah satu dari tujuh Kementerian/Lembaga yang mendapatkan porsi anggaran paling besar, yaitu sebesar Rp 47,4 triliun, pada tahun 2015. Meski begitu, menurut Menteri Kesehatan (Menkes) Nila Moeloek, mayoritas anggaran yang didapat akan digunakan untuk mengobati orang yang sakit.
"Anggaran terbanyak itu untuk mengobati orang sakit, karena selama ini kita tidak pernah melakukan upaya pencegahan, tidak mau hidup sehat. Harusnya itu hanya 10-20 persen saja yang sakit, tapi kalau sekarang mungkin sudah di atas 60 persen," kata Menkes di acara "Parade Penelitian Kesehatan 2014", di Jakarta, Senin (29/12).
Di era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) seperti saat ini, lanjut Menkes, pasien juga mulai membludak di rumah sakit.
"Hilirnya, kami di pelayanan kesehatan mendapatkan komentar negatif karena ada pasien yang tidak tertolong. Harusnya itu masyarakat menerapkan pola hidup sehat. Karena mereka sendiri yang akan dirugikan jika tidak mengubah gaya hidupnya menjadi sehat mulai dari sekarang," imbuhnya.
Bila tidak ada perubahan perilaku dari masyarakat, kata Menkes, negara akan sangat dirugikan.
"Kalau tidak mau berubah, uang akan habis untuk bayar orang sakit. Jadi upaya pencegahan itu harus terus digalakkan. Karena kalau kita sehat, anak kita bisa punya IQ baik, akan sejahtera hidupnya," kata dia.
sumber: http://www.beritasatu.com