Kelompok Kerja Kebijakan Kesehatan Jiwa Masyarakat
dalam
FORUM NASIONAL V JARINGAN KEBIJAKAN KESEHATAN INDONESIA
Bandung, Trans Hotel Convention Centre, 24 – 26 September 2014
PENDAHULUAN
Forum Nasional Jaringan Kebijakan Kesehatan Indonesia adalah suatu jembatan penyambung berbagai pemangku kepentingan dalam kebijakan kesehatan di Indonesia. Mereka yang bergabung : para peneliti, akademisi, pemerhati, praktisi kebijakan, kelompok masyarakat, wakil rakyat, birokrat, pengamat dari berbagai profesi dan lembaga.
Forum ini telah 4 kali digelar, setiap tahun berturut-turut di Jakarta (UGM), Makasar (Unhas), Surabaya (Unair) dan Kupang (Universitas Nusa Cendana). Pada tahun 2014 ini kota Bandung mendapat giliran dengan Fakultas Kedokteran Unpad sebagai tuan rumah.
Tahun 2014 merupakan tahun stratejik bertepatan dengan perubahan politik yang terjadi di negara ini. Para wakil rakyat baru, pemimpin baru akan segera hadir dengan visi, misi dan strateginya. Sejauhmanakah rencana dan kebijakan mereka selaras dengan kebutuhan dan harapan masyarakat?
Tema tahun ini adalah "MONITORING PELAKSANAAN KEBIJAKAN JKN DI TAHUN 2014 : KENDALA, MANFAAT DAN HARAPANNYA". Dengan sub tema : "Tantangan Kebijakan Kesehatan dalam Pemerataan Kesehatan di Era Sistem Jaminan Kesehatan Nasional dan Masih Tingginya Hambatan dalam Pencapaian MDG 4, 5 dan 6".
Kelompok-kelompok kebijakan kesehatan yang akan berkumpul merupakan kelompok yang sudah lebih dahulu berkembang dalam forum sebelumnya serta kajian baru tahun ini :
- Kebijakan Kesehatan Ibu dan Anak;
- Kebijakan Pembiayaan Kesehatan/ Asuransi;
- Kebijakan HIV/ AIDS;
- Kebijakan Gizi Masyarakat ;
- Kebijakan Kesehatan Jiwa Masyarakat;
- Kebijakan Pendidikan SDM Kesehatan ;
- Kebijakan Pelayanan Kesehatan;
KELOMPOK KERJA KEBIJAKAN KESEHATAN JIWA
Masalah kesehatan jiwa merupakan salah satu masalah kesehatan yang terabaikan. Sementara itu, magnitude masalah semakin meningkat. Gangguan jiwa sering menimbulkan keresahan sosial dan menjadi beban keluarga. Sementara itu, penanganan gelandangan psikotik masih bersifat terbatas dan insidentil, gangguan mental emosional. Infrastruktur dan sumberdaya dalam sistem kesehatan nasional masih jauh dari standar yang seharusnya tersedia.
Tahun 2014 merupakan tahun pertama bagi kelompok kebijakan kesehatan jiwa berkumpul. Seperti kita ketahui bersama, tahun ini bertepatan dengan disyahkannya Undang Kesehatan Jiwa. Undang-undang ini tentu akan berpengaruh terhadap system kesehatan di seluruh Indonesia. Di lain fihak, dibutuhkan suatu tindak lanjut baik kebijakan operasional maupun strategi lintas sektor dan lintas tingkat pemerintahan untuk dapat mengatasi masalah kesehatan jiwa.
Kami mengundang seluruh peminat, pengambil kebijakan, praktisi, akademisi, masyarakat untuk bersama-sama merumuskan strategi penguatan sistem kesehatan jiwa.
Tema Pokok: Penguatan Sistem Kesehatan Jiwa Masyarakat di Daerah pasca UU Keswamas 2014
Keluaran:
- Penyampaian bukti-bukti hasil penelitian dalam bidang kesehatan jiwa masyarakat dari berbagai tempat di Indonesia
- Rekomendasi kebijakan penguatan system kesehatan jiwa di daerah
- Policy Brief: Tindak lanjut pasca UU Kesehatan Jiwa Masyarakat
Pembicara
- Dr. Eka Viora, SpKJ (Kemenkes RI)
- Hadadi (Asda III Prov Jabar)
- Dr.Teddy Hidayat (FK Unpad)
- Dr. dr. Deni K Sunjaya (FK Unpad)
- Dr. Noriyu (DPR RI, pemrakasa UU Keswamas)
- Prof. Budi Anna Keliyat (FK UI)
- Pemakalah/ Peneliti terpilih
Peserta:
- Peminat Keswamas
- Peminat kebijakan kesehatan
- Peserta bebas
- Pemerintah Pusat dan daerah
DAFTARKAN KEHADIRAN ANDA!
Pendaftaran bagi peserta :
Kategori |
Sebelum tgl 31 Agustus 2014 |
1 – 20 September 2014 |
Setelah 20 September 2014 |
Umum |
Rp. 1.000.000,- |
Rp. 1.250.000,- |
Rp. 1.500.000,- |
Mahasiswa |
Rp. 750.000,- |
Rp. 750.000,- |
Rp. 1.000.000,- |
Pembayaran peserta melalui BNI BLU Unpad an. Forum Nasional Jaringan Kebijakan Kesehatan Indonesia no rek. 988 234054 07 02 012.
Copy bukti pembayaran/ slip transfer dikirimkan melalui email ke This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.. dan This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.. atau melalui faximile di 022 203 8030.
Bagi mahasiswa agar disertakan copy Kartu Mahasiswa dan dikirim ke e mail/ fax tersebut di atas.
Penjelasan lebih lanjut dapat menghubungi sekretariat:
Fakultas Kedokteran Unpad, jl Eyckman 38 Bandung; Lantai 4 Wing Utara
An. Sheila Mariana/ Nanang Sudrajat/ Dian Anggraeni pada no tlp/ fax: 022 203 8030 atau e mail tersebut di atas
www.fk.unpad.ac.id dan www.kebijakankesehatanindonesia.net