12 Dec2018
Perbandingan Sistem Kesehatan di India dan Indonesia
India dan Indonesia adalah dua negara berkembang di Asia. Keduanya sedang mengalami berbagai transisi termasuk antara lain beban ganda penyakit menular masih menjadi masalah dan penyakit tidak menular yang mulai meningkat. Sistem layanan kesehatan kedua negara menghadapi tantangan yang hampir sama pada tingkat perkembangan ekonomi yang hampir sama pula dengan perbedaan regional sama-sama bervariasi.
Sebuah artikel meninjau dan membandingkan sistem kesehatan India dan Indonesia dalam rangka memahami kegiatan penguatan sistem kesehatan yang diadopsi oleh kedua negara ini. Artikel ini ditulis oleh Shikha Gill dan dipublikasikan pada 2018 di Journal of Health Policy and Management.