Modelling the Health Impacts of Disruptions to Essential Health Services during COVID-19
Beberapa model epidemiologi telah dibuat untuk menilai potensi dampak gangguan terhadap layanan kesehatan esensial yang disebabkan oleh COVID-19 terhadap morbiditas dan mortalitas dari kondisi selain penyakit COVID-19. Panduan ini menyajikan model - model yang telah digunakan untuk menilai dampak tidak langsung tersebut. WHO bekerjasama dengan UNICEF dan UNFPA mempublikasikan sebuah modul yang bertujuan untuk melihat dampak gangguan kesehatan untuk pelayanan kesehatan esensial di masa pandemi COVID-19.
Pada modul versi 1 ini, mencakup topik tentang seksual, reproduksi, kesehatan ibu, bayi baru lahir, anak dan remaja, dan gizi. Di dalamnya, modul ini memberikan gambaran umum dan deskripsi model dari sudut pandang teknis. Fokusnya adalah pada apa yang dilakukan oleh berbagai model, bagaimana mereka melakukan, apa yang mereka lakukan dan asumsi apa yang mendasari model yang dipakai. Setiap modul akan mengikuti struktur yang sama dan konsisten yang terdiri dari : (1) pengenalan pemodelan untuk gangguan layanan COVID-19; (2) gangguan pelayanan dalam konteks wilayah atau kondisi kesehatan yang diminati; (3) model yang digunakan dalam penyakit tertentu, beserta kekuatan. kelemahan dan penafsirannya; (4) hasil dan penggunaan studi pemodelan hingga saat ini; serta (5) kesimpulan dan rekomendasi penggunaan model dalam penanggulangan COVID-19.